VISI & MISI YAYASAN
Visi dibentuknya YAYASAN MAHARAJA BINA NUSANTARA ini adalah:
“MEMPERJUANGKAN PANCASILA, UNDANG-UNDANG DASAR 1945, DAN BHINNEKA TUNGGAL IKA AGAR TETAP KOKOH DAN HIDUP DALAM BINGKAI NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA ”
Untuk mencapai Visi tersebut di atas, maka Misi YAYASAN BINA MAHARAJA NUSANTARA ini adalah:
1. Pemantapan Kebangsaaan : Membantu pemerintah menyebarluaskan pemahaman mengenai 4 pilar kebangsaan sebagaimana tersebut dalam visi.
2. Aktifitas : Menyelenggarakan kegiatan penyuluhan, pelatihan, seminar, dalam rangka pendidikan pemantapan kebangsaan kepada masyarakat luas dan khususnya kepada generasi muda
3. Kepemimpinan : Mendidik kader muda untuk berani maju menjadi pemimpin yang memiliki jiwa nasionalisme dan patriotisme kuat
4. Inovasi dan Pengembangan : Menjalankan organisasi yayasan dengan cara kreatif, cerdas, dan santun agar yayasan dapat terus berkembang dan besar